Pemkab Jember Beri Santunan ke Korban KM "Joko Berek"

Kapal motor "Joko Berek" diterjang gelombang laut tinggi di Plawangan Puger, Kabupaten Jember, Jawa Timur.
Senin, 23 Juli 2018 09:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jember, Gesuri.id - Pemerintah Kabupaten Jember memberikan santunan kepada keluarga korban meninggal dunia dari tenggelamnya kapal motor (KM) Joko Berek yang diterjang gelombang laut tinggi di Plawangan Puger, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Bupati Jemmber Faida mengunjungi satu per satu keluarga korban kapal karam yang meninggal dunia dan memberikan santunan di rumah mereka di Desa Puger Kulon, Kecamatan Puger, Kabupaten Jember, Minggu (22/7).

Baca:Bupati Faida: Bela Negara dengan Cinta Produk Lokal

Kami berusaha bagaimana anak-anak yang ditinggalkan masih tetap bisa sekolah, termasuk janda- jandanya dapat teringankan beban sehari-harinya, kata Faida usai mengunjungi rumah keluarga korban di Puger.

Menurutnya Pemkab Jember akan memberikan bantuan pendidikan melalui beasiswa untuk anak yatim dan yatim piatu, termasuk keluarga sembilan korban KM Joko Berek tersebut, agar anak-anak tersebut bisa meraih cita-citanya.

Baca juga :