Gambir, Gesuri.id - Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Ida Mahmudah meminta Pemprov DKI Jakarta untuk melakukan evaluasi menyeluruh terkait pembangunan sumur resapan yang menimbulkan polemik di kalangan masyarakat.
Baca:Ganjar Kirim 50 Relawan dan Logistik Rp 934 Juta ke Semeru
Ia juga menyebut, apabila tidak ada evaluasi secara menyeluruh maka tidak akan meloloskan anggaran sumur resapan untuk tahun 2023 mendatang.
Politikus PDI Perjuangan itu juga mengatakan, pada 2022 anggaran sumur resapan sudah dicoret lantaran dinilai tidak efektif mengatasi banjir.