Penyaluran BBM Subsidi, Said Minta Gandeng Korlantas Polri

Berdasarkan data Korlantas Polri nantinya akan ketahuan siapa saja pemilik kendaraan yang dinilai berhak mendapatkan subsidi BBM.
Kamis, 01 September 2022 19:25 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI Said Abdullah mengusulkan agar penyaluran subsidi BBM yang dilakukan Pertamina bekerja sama dengan Korlantas Polri.

Said menilai akan lebih efisien jika Pertamina menggunakan data dari Korlantas Polri karena semua data pemilik kendaraan bermotor ada di Korlantas Polri.

Penyaluran subsidi BBM yang dilakukan oleh Pertamina harus bekerja sama dengan Korlantas Polri. Semua data pemilik kendaraan bermotor ada di Korlantas Polri, sehingga Pertamina tidak perlu mengeluarkan anggaran baru membuat aplikasi Pertamina untuk melakukan pendataan pemilik kendaraan yang membeli Pertalite dan solar. Langkah ini juga akan menghemat anggaran Pertamina, kata Said melalui keterangan persnya, baru-baru ini.

Baca:Bidik Kemenangan di 2024, Banteng Jabar Terus Gelar Rakorwil

Baca juga :