Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo sedang menyiapkan Peraturan Presiden (Perpres) tentang Pemberantasan Tubercolosis atau TBC di Indonesia.
Satu hal yang juga disampaikan, untuk mempermudah kerja sama antarkementerian dan lembaga, saat ini sedang dirancang Perpres khusus TBC supaya kerja sama antar kementerian dan lembaga bisa lebih lancar, kata Ketua Dewan Pembina Ketua Forum Stop TB Partnership Indonesia (FSTPI) Arifin Panigoro usai bertemu Presiden Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Senin (9/12).
Arifin Panigoro yang didampingi Direktur Eksekutif Stop TB International, Lucica Ditio, mengatakan demgan Perpres yang sedang dibuat ini, nanti selain Menkes, menteri lain seperti Mendagri bisa ikut berperan dalam pemberantasan TBC.
Baca:Jokowi: Setiap Produk Kebijakan Harus Berideologi Pancasila