Malang, Gesuri.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Malang menilai kesan pembiaran dari Pemerintah Kota (Pemkot) Malang dalam menyikapi sejumlah permasalahan. Hingga sampai saat ini, masalah itu masih menjadi pekerjaan rumah (PR).
Salah satunya yakni soal kelanjutan pembangunan 3 pasar. Ketiga pasar tersebut yakni Pasar Besar, Pasar Gadang dan Pasar Blimbing. Sampai saat ini, kelanjutan pembangunan pasar ini tak kunjung ada kejelasan.
Kalo kita lihat ada pembiaran di sini dari pemerintah kita. Seharusnya terus ditanyakan, ujar Ketua DPRD Kota Malang, I Made Riandiana Kartika, Sabtu (13/4/2024).
Politisi PDI Perjuangan ini mengatakan, sebenarnya DPRD Kota Malang telah membentuk panitia khusus (pansus) untuk menyikapi persoalan itu. Namun rekomendasi yang sudah dikeluarkan, tak kunjung ada tindak lanjut.
Sudah (pernah ada pansus) akan tetapi terbentur terkait masalah hukum, imbuh Wahyu.