Semarang, Gesuri.id - Politikus PDI Perjuangan Sumanto terpilih kembali sebagai Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Tengah yang akan memimpin untuk periode lima tahun ke depan.
Sumanto didampingi empat wakil ketua DPRD, yakni Sarif Abdillah dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Heri Pudyatmoko (Partai Gerindra), Mohammad Saleh (Golkar), dan Setya Ari Nugroho dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan DPRD Provinsi Jateng Masa Jabatan 2024-2029 berlangsung pada rapat paripurna yang berlangsung di Gedung DPRD Jateng, Semarang, Selasa (15/10).
Pimpinan DPRD Jateng yang dilantil tersebut berasal dari lima partai politik dengan perolehan suara terbanyak pada Pemilu 2024, berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.4/4258 Tahun 2024.
Ketua DPRD Jateng Sumanto berharap agar para pimpinan dapat bekerja dengan bijaksana dalam menahkodai lembaga tersebut selama lima tahun ke depan.