Presiden: Penggunaan TI Harus Dibarengi Stándar Moralitas

Penggunaan teknologi informasi (TI) saat ini harus dibarengi dengan standar moralitas yang semakin tinggi pula.
Kamis, 01 November 2018 13:18 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo mengatakan perubahan yang cepat terhadap penggunaan teknologi informasi (TI) saat ini harus dibarengi dengan standar moralitas yang semakin tinggi pula.

Perkembangan teknologi informasi juga membawa tantangan baru dalam moralitas kemasyarakatan kita dan juga di dunia, kata Jokowi saat membuka pameran Indonesia Science Expo (ISE) Tahun 2018 di Indonesia Convention Exhibition (ICE)BSD, Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (1/11).

Baca:Presiden Ingin Unicorn Indonesia Terus Bertambah

Kepala Negara mengatakan munculnya media tanpa redaksi, membuat setiap warga bisa menjadi wartawan karena ada peristiwa dan informasi langsung dimunculkan di media sosial.

Rapat redaksi yang dulu tertata rapi, sekarang digantikan oleh peran medsos. Benar tidaknya dan jempol atau like menjadi pemimpin redaksi sekarang ini. Semua bisa menginformasikan apapun, katanya.

Baca juga :