PSBB Anies, Gilbert: Hanya Retorika, Lemah di Pelaksanaan

"Kebijakan yang diambil dalam PSBB tidak seperti yang diharapkan. Lebih kuat retorikanya dibanding operasionalnya".
Rabu, 16 September 2020 09:46 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Gambir, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Gilbert Simanjuntak menilai, pengetatan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang mulai diterapkan sejak 14 September kemarin hanya retorika belaka.

Kebijakan yang diambil dalam PSBB tidak seperti yang diharapkan. Lebih kuat retorikanya dibanding operasionalnya, ucapnya, Selasa (15/9).

Baca:Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI SetujuPSBBTotal Tapi Tegas!

Anggota Komisi B DPRD DKI ini menyebut, seharusnya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan lebih mengedepankan pendekatan ilmiah dalam menentukan kebijakan yang bakal diterapkan.

Sebab, kebijakan masa transisi yang sebelumnya diterapkan gagal total dan malah membuat ledakan kasus Covid-19 selama bulan Agustus hingga awal September ini.

Baca juga :