Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPR RI Puan Maharani berharap Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) periode 2022-2027 Atnike Nova Sigiro dapat menjamin hak-hak perempuan di Indonesia.
Semoga dengan terpilihnya Ketua Komnas HAM perempuan, hak-hak perempuan Indonesia semakin terjamin, kata Puan dalam sidang paripurna di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (4/10).
Baca:PDI Perjuangan Tegaskan Tak Mau Latah Deklarasi Capres
Puan mengapresiasi terpilihnya Atnike Nova Sigiro sebagai Ketua Komnas HAM yang baru, menggantikan Ahmad Taufan Damanik. Atnike menjadi perempuan pertama yang terpilih sebagai Ketua Komnas HAM dalam sejarah Indonesia.