Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPR RI Puan Maharani menyambut baik atas pengoperasian moda transportasi massal Light Rapid Transit (LRT) Jabodebek. Selain semakin memudahkan masyarakat, moda transportasi umum ini dapat mendukung upaya mengurangi emisi polutan.
Saya antusias dan mendukung penuh beroperasinya LRT Jabodebek yang diharapkan menjadi awal dari reformasi kualitas pelayanan transportasi publik di Indonesia, khususnya kota Jakarta dan sekitarnya, ujar Puan, Rabu (30/8).
LRT Jabodetabek secara resmi beroperasi sejak Senin (28/8) setelah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Adapun moda transportasi massal tersebut melayani masyarakat di 18 stasiun yang menghubungkan wilayah Jakarta, Depok, dan Bekasi.
Baca:Multaqo Sufi Al-Alamy Jadi Bukti Kedekatan Ganjar Dengan Ulama