Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan bahwa kekerasan oleh kelompok separatis Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat Organisasi Papua Merdeka (TPBPB OPM) di Papua yang terus menyasar berbagai kalangan, termasuk warga sipil, tidak bisa terus-menerus dinormalisasi.
Kita tidak bisa lagi menormalisasi kekerasan di Papua yang terus terjadi. Akhiri kekerasan di Papua, kata Puan dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat, 11 April 2025.
Puan mengatakan hal itu ketika merespons serangan kelompok kriminal bersenjata (KKB) KKB yang mengakibatkan tewasnya 11 warga sipil pendulang emas di Yahukimo, Papua Pegunungan, pada 5-8 April 2025.
Baca:GanjarPranowo Belum Pastikan Maju Pada Pilpres 2029