Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPR RI Puan Maharani meyakini perhelatan The 8th G20 Parliamentary Speaker Summit (P20) yang akan diselenggarakan pekan depan akan berdampak positif terhadap pariwisata Indonesia.
DPR RI optimistis penyelenggaraan P20 akan berdampak positif pada kunjungan wisata di sejumlah destinasi pariwisata di Indonesia, kata Puan dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat (30/9).
Ia yakin kehadiran pimpinan parlemen dan para kepala negara G20, delegasi-delegasi mereka, serta tamu undangan dunia lainnya akan meningkatkan penerimaan negara di sektor pariwisata. Apalagi, menurut Puan, dunia internasional sudah mengenal Indonesia sebagai negara yang memiliki keindahan alam.
Baca:Puan Siap Pamerkan PLTS di DPR ke Hadapan DelegasiP20