Sukoharjo, Gesuri.id - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani menyampaikan program bantuan sosial yang diberikan pemerintah sebagai komitmen dan kepedulian bagi pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat.
Hari ini saya ke Solo untuk mengecek apakah bantuan-bantuan sosial yang yang diberikan oleh pemerintah sudah berjalan dengan baik, ujar Menko PMK Puan Maharani di Jakarta, Sabtu (10/11).
Baca:Perluasan Penyaluran BPNT Dilaksanakan di 54 Kabupaten/Kota
Hal ini disampaikannya saat melakukan silaturahmi dengan penerima bantuan dari program pemerintah di Pendopo Agung Kota Surakarta. Program pemerintah untuk menjamin kualitas hidup masyarakat dilakukan melalui pemenuhan gizi pada 1.000 hari pertama kehidupan, jaminan kesehatan (melalui KIS), jaminan pendidikan (melalui KIP), memberikan pendidikan karakter bangsa, program keluarga harapan (PKH), dan jaminan pangan (melalui bansos pangan).
Menurutnya Walikota Surakarta telah menyampaikan bahwa bantuan sosial pemerintah pusat disinergikan dengan bantuan sosial dari pemerintah daerah.