Puan: Stimulus Fiskal Kunci Pemulihan Ekonomi di Era Pandemi

DPR terus melakukan monitoring dan evaluasi atas pelaksanaan program Pemulihan Ekonomi Nasional.
Jum'at, 11 Desember 2020 11:27 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPR RI Dr. (H.C.) Puan Maharani mengatakan di tengah pertumbuhan ekonomi nasional akibat pandemi Covid-19, maka stimulus fiskal menjadi kunci dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan mempercepat pemulihan ekonomi nasional.

Untuk itu, lanjutnya, DPR terus melakukan monitoring dan evaluasi atas pelaksanaan program Pemulihan Ekonomi Nasional agar dapat berjalan secara tepat sasaran dan tepat manfaat.

Baca:Dihadiri 333 Anggota, Puan Tutup Masa Sidang DPR 2020-2021

DPR, lanjutnya, juga mengapresiasi Pemerintah yang telah menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) kepada kementerian dan lembaga, serta para gubernur sebagai tindak-lanjut telah diundangkannya Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2020 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2021.

Baca juga :