Rano Karno Harap Pengelolaan Sampah Jadi Budaya Warga Jakarta

Rano: Kami mengharapkan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab dapat menjadi budaya dan gaya hidup di masyarakat.
Jum'at, 21 Maret 2025 16:16 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno berharap pengelolaan sampah yang bertanggung jawab menjadi budaya dan gaya hidup warga Jakarta sehingga volume sampah kota ke Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang dapat berkurang.

Dalam menyongsong 500 tahun Kota Jakarta, kami mengharapkan pengelolaan sampah yang bertanggung jawab dapat menjadi budaya dan gaya hidup di masyarakat, ujar dia di Jakarta, Jumat (21/3).

Pengelolaan sampah yang bertanggung jawab, kata Rano, sekaligus menjadi salah satu modal utama yang akan membawa Jakarta terus berkembang menjadi kota global.

Adapun pengelolaan sampah dikatakan menjadi hal penting, mengingat sampah menjadi masalah Jakarta sejak lama. Jakarta tercatat menghasilkan sampah sebanyak 8.000 ton per hari.

Bisa dibayangkan, kalau Jakarta tidak memilah sampah, tentu daya tampung yang ada di TPST Bantar Gebang suatu saat juga tidak akan bisa menampung, kata Rano.

Baca juga :