Jakarta, Gesuri.id - Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno setuju dengan ketahanan pangan yang menjadi fokus utama dirinya dan Gubernur Pramono Anung.
Hal itu disampaikan Rano Karno saat Buka Tahun Paguyuban Wartawan Katolik Indonesia (PWKI) XVIII dengan tema Pangan Untuk Semua di Universitas Tarumanegara, Jakarta Barat, baru-baru ini.
Kegiatan ini diawali misa syukur yang dipimpin oleh Rm Adi Prasodjo, Rm Heri Wibowo, dan Rm Aloys Budi Purnomo. Usai misa, acara dilanjutkan dengan makan bersama, pidato para tamu undangan serta pemberian penghargaan.
Salah satunya, Rano Karno yang bersyukur jadi pembicara dalam tema yang sangat relevan dengan kemajuan bangsa.
Kami bersyukur bisa siapkan semua kebutuhan pokok di Jakarta, kata Rano sembari berharap tanggal pelantikan tidak diubah.