Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPRD Sumatera Utara, Dra. Sorta Ertaty Siahaan, menyerap berbagai aspirasi masyarakat di Tapanuli Utara dalam kunjungan reses.
Sorta didampingi Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut sekaligus Anggota Komisi XIII DPR RI, Drs. Rapidin Simbolon.
Reses ini berlangsung di dua lokasi, yakni Desa Partalijulu, Kecamatan Tarutung, serta Huta Parbubu II.
Dalam pertemuan tersebut, isu yang paling banyak disampaikan masyarakat berkaitan dengan pertanian dan pertenunan ulos. Salah satu keluhan utama datang dari petani yang mengalami kesulitan dalam pengairan sawah akibat mengeringnya Sungai Aek Sigeaon.
Erick Matondang, seorang petani dari Kecamatan Tarutung, mengungkapkan bahwa lebih dari 100 hektar sawah di desanya nyaris tak bisa digarap karena pasokan air dari Sungai Aek Sigeaon yang selama ini menjadi andalan, kini telah mengering.