Risma Siapkan Tenda di Dekat Rumah Korban Gempa

Tenda-tenda berwarna orange bertuliskan 'Kemensos Hadir' sudah terpasang di masing-masing rumah warga korban gempa.
Kamis, 20 Januari 2022 16:00 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Pandeglang, Gesuri.id - Kementerian Sosial menyiapkan tenda-tenda di dekat rumah yang rusak berat akibat gempa untuk mengantisipasi kekhawatiran warga jika sewaktu-waktu gempa terjadi kembali.

Tenda-tenda berwarna orange bertuliskan Kemensos Hadir sudah terpasang di masing-masing rumah warga korban gempa terutama yang bangunannya rusak berat.

Untuk sementara ini kita siapkan tenda-tenda seperti ini, karena takutnya warga khawatir kalau tinggal di rumah, kata Mensos Tri Rismaharini saat mendampingi kunjungan Wakil Presiden KH Maruf Amin di Desa Cibeulah, Desa Munjul Kecamatan Munjul, Kabupaten Pandeglang, Kamis (20/1).

Baca:Sofyan Tan Ingatkan Masyarakat Tak Lengah

Baca juga :