Rokhmin Nilai Pengusaha Miliki Peran Penting Atasi Corona

Rokhmin mengemukakan variabel pertumbuhan ekonomi adalah investasi, ekspor-impor, dan konsumsi.
Jum'at, 22 Mei 2020 08:59 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Dewan Penasihat Himpunan Mahasiswa Pengusaha Muda Indonesia (Himapindo) Rokhmin Dahuri menilai pengusaha memegang peranan krusial dan strategis di tengah pandemi COVID-19.

Betapa krusial dan strategisnya entrepreneur dalam membangun sebuah bangsa di masa COVID-19 ini, ujar Rokhmin Dahuri dalam diskusi daring di Jakarta, Kamis (21/5).

Ia mengemukakan variabel pertumbuhan ekonomi adalah investasi, ekspor-impor, dan konsumsi. Syarat suatu negara bisa maju adalah investasi harus lebih besar kontribusinya dari ekspor-impor dan konsumsi.

Baca:PAC PDI Perjuangan Waru Bagikan Sembako di 17 Desa

Baca juga :