Surabaya, Gesuri.id - Wali Kota Surabaya terpilih Eri Cahyadi sungkem kepada orang tua dan dan mertua sebelum berangkat mengikuti prosesi pelantikan di Gedung Negara Grahadi, Kota Surabaya, Jawa Timur, Jumat (26/2).
Doa orang tua ini sangat penting. Saya sering melakukannya. Tidak hanya kepada orang tua tapi juga mertua saya, kata Eri Cahyadi saat sungkem itu didampingi sang istri Rini Indriyani serta kedua anaknya Alfanana Putri dan Rahmad Haidar Pasha di kediaman orang tua Eri di kawasan Ketintang, Surabaya.
Sebelum sungkeman itu, Eri melaksanakan salat Jumat di Masjid As-Salam di depan rumahnya. Mengenakan pakaian dinas upacara (PDU) berwarna putih lengkap dengan topi PDU pet yang belum ada emblem dan pangkatnya, Eri berangkat menuju rumah orang tua dan mertua pada pukul 12.55 WIB.
Baca:Selamat BekerjaEri-Armudji Untuk Kota Surabaya