Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VIII DPR RI Selly Andriany Gantina meminta jajaran Pemerintah Kota Sorong, Papua Barat, khususnya kepada Dinas Sosial untuk tidak ragu mengevaluasi kinerja Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) jika tidak berkinerja baik.
Sebab, menurutnya, peran Pendamping PKH tersebut sangat vital dalam menentukan berapa jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang layak mendapatkan program dari Kementerian Sosial tersebut.
Dari informasi yang didapatkan, terdapat setidaknya 200 ribu lebih masyarakat Kota Sorong yang tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Namun, yang mendapatkan bantuan dari Kementerian Sosial hanya sekitar 2000 KPM (10 persen).
Baca:Gus Nabil Kutuk Keras Penyataan Andi Arief!