Jakarta, Gesuri.id - Sidang Umum ASEAN Inter Parliamentary Assembly (AIPA) ke-44 yang digelar di Jakarta sudah dimulai. Ketua DPR RI Puan Maharani yang bertindak sebagai Ketua Majelis Sidang Umum AIPA ke-44 sore ini memimpin Sidang Komite Eksekutif forum parlemen se-Asia Tenggara itu.
Baca:Sidang AIPA Dibuka Jokowi Senin, Puan: Akan Ada Komitmen Parlemen ASEAN Berupa Joint Communique
Sidang Komite Eksekutif digelar untuk membahas agenda dan program terkait Sidang Umum AIPA yang ke-44. Dalam sidang ini, Puan menekankan pentingnya parlemen negara-negara ASEAN untuk responsif dan tanggap dalam menghadapi berbagai tantangan regional dan global.
Saya mengajak seluruh delegasi parlemen anggota AIPA yang hadir, untuk bersama-sama mengedepankan semangat ASEAN solidarity. Dengan demikian, sidang diharapkan dapat berlangsung dengan produktif dan kita semua dapat menghasilkan konsensus di akhir pertemuan, kata Puan, Minggu (6/8/2023).