Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi X DPR RI, Sofyan Tan kunjungi 4 sekolah dalam sehari untuk menyerap aspirasi dan penyaluran Program Indonesia Pintar (PIP).
Dalam kesempatan itu disampaikannya, meski kondisi Indonesia tidak baik-baik saja, namun tetap harus menjaga harapan terutama untuk masa depan anak-anak yakni jaminan orang miskin bisa sekolah.
Saat ini kondisi kita sedang tidak baik-baik. Tapi saya tetap turun untuk menjaga harapan untuk anak-anak kita. Karena saya tidak mau ada keluarga yang saya temui tidak bisa sekolahkan anaknya karena miskin, kata Sofyan Tan saat berada di Sekolah Advent Jalan Air Bersih Ujung, Medan, Kamis (6/3).
Baca:GanjarPranowo Tegaskan Pentingnya Integritas bagi Pemimpin