Tak Ditinggali Ahok dan Anies, Pramono Siap Tempati Rumah Dinas Gubernur

Pramono menjelaskan rencana menempati rumah dinas untuk tinggal selama menjabat Gubernur DKJ merupakan usulan dari sang istri.
Rabu, 19 Maret 2025 10:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Pramono Anung mengaku akan menghuni rumah dinas Gubernur di Jalan Taman Suropati Nomor 7, Menteng, Jakarta Pusat. Adapun rumah dinas itu sebelumnya tak ditinggali oleh sejumlah mantan Gubernur Jakarta seperti Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan.

Pramono menjelaskan rencana menempati rumah dinas untuk tinggal selama menjabat Gubernur DKJ merupakan usulan dari sang istri, Endang Nugrahani.

Istri saya yang selama ini enggak mau, tiba-tiba bilang, alangkah lebih baiknya kalau rumah jabatan gubernurnya ditempatin, kata Pramono di Balai Kota Jakarta, dikutip Rabu (19/8).

Menurutnya, selama 25 tahun menjadi pejabat, ia tak pernah tinggal di rumah dinas, mulai dari rumah dinas menteri di Kompleks Widya Chandra hingga rumah dinas DPR RI di kawasan Kalibata. Namun, kali ini, Pramono ingin menempati rumah dinas yang difasilitasi untuknya.

Maka ketika saya menengok rumah itu, akhirnya saya memutuskan untuk ditempatin. Mudah-mudahan setelah lebaran akan saya tempatin, ucap Pramono.

Baca juga :