Tika Dian Pangestuti Ingatkan Segala Informasi dan Jejak Digital Perlu Diwaspadai

Di era dewasa ini beberapa instansi seperti perusahaan, pemerintah, swasta, lembaga sosial lainnya menjadikan media sosial tolak ukur.
Rabu, 19 Juli 2023 22:33 WIB Jurnalis - Haerandi

Tangsel, Gesuri.id - Srikandi PDI Perjuangan Tika Dian Pangastuti, S.S mengatakan segala informasi yang tersedia dan jejak digital perlu diwaspadai sebab data pengguna media digital yang ditinggalkan saat menggunakan perangkat digital menjadi salah satu ancaman terbesar bagi kaum muda karena menyangkut reputasi masa depan.

Baca;Puan: Jangan Salah Paham soal Pertemuan Budiman Sudjatmiko dengan Prabowo

Bahkan, lanjutanya, di era dewasa ini beberapa instansi seperti Perusahaan, Pemerintah, Swasta dan Lembaga sosial lainnya menjadikan media sosial sebagai tolak ukur dalam menjaring pengurus dengan melihat interaksi pengguna, mengidentifikasi perilaku dalam kelompok, lingkaran pertemanan serta minat seseorang.

Bertempat di aula Kelurahan Pamulang Barat Minggu 16 Juli 2023 Fatayat NU Kota Tangerang Selatan bersama KOPRI PMII mengadakan Seminar Arisan Literasi Digital yang bertajuk Waspada Jejak Digital Untuk Karir Masa Depanmu.

Baca juga :