Tinjau Korban Banjir, Herman HN Serahkan Bantuan

Pemkab Bandar Lampung akan membantu perbaikan rumah-rumah warga yang rusak akibat banjir.
Minggu, 10 Maret 2019 19:09 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Bandar Lampung, Gesuri.id - Wali Kota Bandar Lampung Herman HN meninjau sejumlah lokasi terdampak banjir yang melanda Kota Tapis Berseri, yang terjadi pada Sabtu (9/3) malam.

Herman HN meninjau lokasi terdampak banjir di RT 15 dan RT16, Lingkungan I, Jalan Kamboja, Kelurahan Srengsem, dan Kampung Sinar Binluh Kelurahan Waylunik, Kecamatan Panjang, serta Puskesmas Panjang, Minggu (10/3).

Kedua kelurahan tersebut adalah daerah yang cukup parah terdampak banjir, dengan puluhan rumah terendam air dan lumpur setinggi satu hingga dua meter, serta terdapat dua rumah rusak dan satu rumah hanyut di Kecamatan Panjang tersebut akibat banjir.

Dalam tinjauan tersebut Wali Kota Bandar Lampung, membantu masyarakat yang terkena banjir dengan memberikan makanan dan minuman, serta mengerahkan personil BPBD untuk ikut serta membantu membersihkan rumah-rumah warga yang terendam lumpur.

Wali Kota Bandar Lampung usai meninjau lokasi terdampak banjir mengatakan, akan membantu perbaikan rumah-rumah warga yang rusak akibat banjir.

Baca juga :