Tinjau Pusat Kuliner, Sigit Minta Masyarakat Tak Lengah

Jangan sampai masyarakat lengah, harus tetap waspada karena COVID-19 masih jadi ancaman.
Sabtu, 18 Juli 2020 23:40 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Magelang, Gesuri.id - Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito bersama pejabat forum pimpinan daerah (forpimda) setempat mengunjungi beberapa pusat kuliner untuk mengecek situasi terkini terkait dengan penerapan protokol kesehatan pada adaptasi kebiasaan baru di tengah pandemi COVID-19.

Kami ingin melihat kepatuhan warga, pada era new normal (adaptasi kebiasaan baru) ini, terutama terkait disiplin pelaksanaan protokol kesehatan, ujar dia dalam keterangan tertulis Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemkot Magelang di Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (18/7).

Mereka mengunjungi antara lain di pusat kuliner Tuin Van Java di kawasan Alun-Alun Kota Magelang, Sejuta Bunga di dekat Pasar Rejowinangun, dan Kebonpolo di kawasan Magelang Utara.

Baca:Cegah PenularanCorona, Sigit Bagikan Tips Sehat

Baca juga :