Jakarta, Gesuri.id - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Hamonangan Laoly mengingatkan para notaris bekerja secara profesional dan mencegah terjadinya tindak pidana pencucian uang (TPPU).
Sebagai profesi yang sangat strategis, notaris diharapkan bertindak profesional, jujur, amanah, dan tidak memihak dalam memberikan layanan kepada masyarakat, kata Yasonna usai melantik pengganti antar waktu (PAW) Majelis Pengawas Pusat Notaris dan Majelis Kehormatan Notaris Pusat di Jakarta, Rabu (16/3).
Baca:Hari Musik Nasional,YasonnaTegaskan Hal Ini
Menurut dia, seluruh notaris perlu mendapat pengawasan, pembinaan, dan perlindungan guna memastikan tugas profesi itu dijalankan sesuai kode etik jabatan, termasuk menaati dan melaksanakan peraturan perundang-undangan yang berlaku.