Jakarta, Gesuri.id - Menteri Hukum dan HAM, Yasonna Laoly, mengenang pendiri Kompas Gramedia dan Pimpinan Umum Harian Kompas, Jakob Oetama, sebagai sosok yang memberi teladan melalui komitmennya pada kemanusiaan dan ke-Indonesia-an.
Kepergian Jakob Oetama bukan hanya duka bagi dunia jurnalisme nasional. Tetapi, kita semua kehilangan salah satu tokoh bangsa yang menjadi teladan berkat komitmennya pada kemanusiaan dan ke-Indonesia-an, ujar Laoly, dalam keterangan tertulis, di Jakarta, Rabu (9/9).
Ia menyebut kepergian Jakob Oetama bukan hanya kehilangan besar bagi dunia pers nasional, tetapi duka bagi seluruh bangsa secara keseluruhan.