Zuli Eko Prasetyo Dorong Pemkab Seruyan Pacu Pembenahan Infrastruktur

"Secara umum di usia kabupaten telah mencapai 22 tahun, memang salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah terkait infrastruktur jalan."
Minggu, 01 September 2024 00:50 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPRD Kabupaten Seruyan, ZuliEko Prasetyo mendorong pemerintah daerah untuk terus memacu pembenahan maupun peningkatan infrastruktur, salah satunya berkaitan dengan jalan yang ada wilayah setempat.

Secara umum di usia kabupaten telah mencapai 22 tahun, memang salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah terkait infrastruktur jalan, katanya, di Kuala Pembuang, baru-baru ini.

Oleh karenanya DPRD Seruyan senantiasa mengingatkan pemkab terkait hal tersebut. Hal ini mengingat kondisi ruas jalan pada beberapa titik di kabupaten setempat perlu peningkatan.

Terkait infrastruktur sendiri memang hal ini juga perlu diperhatikan, termasuk infrastruktur jalan di beberapa titik di daerah kita ini, ujarnya.

Lebih lanjut Politisi dari PDI-Perjuangan ini menyampaikan, selain ruas jalan, pemerintah kabupaten diharapkan juga memerhatikan pembangunan di bidang kesehatan serta pendidikan.

Baca juga :