Zulkardi Turun Langsung Dampingi Mantan Karyawan yang Jadi Korban Penahanan Ijazah di Kota Pekanbaru

32 mantan karyawan secara resmi melaporkan kasus tersebut ke Kantor Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Riau.
Minggu, 27 April 2025 05:01 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Zulkardi, mendampingi puluhan mantan karyawan yang menjadi korban penahanan ijazah oleh perusahaan tour travel di Pekanbaru.

Sebanyak 32 mantan karyawan secara resmi melaporkan kasus tersebut ke Kantor Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Riau, guna menuntut pengembalian dokumen penting mereka.

Baca:GanjarPranowo Harap Masalah Gas Melon Cepat Tuntas

Tak hanya mendampingi, Zulkardi juga melakukan video call langsung dengan Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Immanuel Ebenezer Gerungan, agar bisa menyampaikan kondisi para korban secara langsung. Dalam sambungan tersebut, ia menyoroti bahwa praktik semacam ini bukan hanya terjadi di satu perusahaan saja.

Baca juga :