Adi Kla Project Luncurkan Rumah KITA XVG untuk Dukung Capres Ganjar Pranowo

Peluncuran Rumah KITA XVG berlangsung di alamat Jalan Tangkas Baru Nomor E2, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan.
Jum'at, 27 Oktober 2023 19:15 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id -Adi Adrian, seorang musisi dan keyboardist terkenal dariKla Project, baru-baru ini meluncurkan Rumah Kreasi Insan Nusantara Extravaganjar (Rumah KITA XVG). Rumah KITA XVG adalah wadah bagi komunitas ekosistem kreatif, terutama mereka yang berasal dari dunia musik, yang memberikan dukungan kepada calon presiden,Ganjar Pranowo.

Peluncuran Rumah KITA XVG berlangsung di alamat Jalan Tangkas Baru Nomor E2, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan. Adi Adrian, yang juga dikenal sebagai keyboardist Kla Project, terpilih sebagai Ketua Umum Rumah Kita Extravaganjar dengan tujuan utama untuk memenangkan Ganjar Pranowo dalam kontestasi pemilihan presiden ke-8 Republik Indonesia.

Sejak pertemuan awalnya dengan Ganjar Pranowo, yang berlangsung pada tanggal 27 Juli di Kawasan Cibinong, Jawa Barat, bersama dengan 200 peserta lainnya, nama Adi Adrian sudah disoroti sebagai calon ketua. Adi adalah sosok yang mampu mewakili dan diterima oleh beragam kalangan dalam ekosistem ekonomi kreatif, terutama dari dunia musik.

Tanpa berlalu waktu lama, Adi segera mengambil tindakan cepat dengan membentuk pengurus inti dan mendaftarkan nama Rumah Kreasi Insan Nusantara - RUMAH KITA sebagai organisasi nirlaba. Tujuan utama dari organisasi ini adalah untuk mendukung kemenangan Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI ke-8 melalui gerakan yang dikenal dengan nama EXTRAVAGANJAR, atau disingkat XVG.

Sejak Adi menyokong secara penuh Ganjar Pranowo, banyak Masyarakat terutama kalangan muda yang sebelumnya tidak mengetahui Kla Project jadi mencari tau terkait Kla Project. Hal ini membuahkan buah manis bagi Kla Project karena eksistensinya kembali naik berkat mendukung Ganjar Pranowo.

Baca juga :