Adolf Bormasa Balon Bupati Tanimbar Pertama yang Daftar di PDI Perjuangan

Purrnawirawan Polri dengan pangkat Ajun Komisari Besar Polisi (AKBP) ini, rencananya akan bertarung dalam pemilihan kepala daerah.
Sabtu, 27 April 2024 07:45 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Bakal calon (balon) Bupati Kepulauan Tanimbar, Adolf Bormasa, melalui tim pemenangnya mendatangi sekretariat kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Selasa (16/4/2024).

Kedatangan tim pemenang untuk mengambil formulir pendaftaran balon Bupati Tanimbar di partai besutan Megawati Soekarnoputri ini merupakan orang pertama sejak dibuka hari ini.

Purrnawirawan Polri dengan pangkat Ajun Komisari Besar Polisi (AKBP) ini, rencananya akan bertarung dalam pemilihan kepala daerah pada 27 November 2024 mendatang.

Hari ini tim sudah mengambil formulir pendaftaran di kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kepulauan Tanimbar, kata Adolf Bormasa kepada Terasmaluku.com.

Mantan Kapolres Kepulauan Aru ini mengaku dalam waktu dekat pihaknya akan mengembalikan formulir pendaftaran di tim penjaringan balon Bupati Tanimbar.

Baca juga :