Andreas Hugo: PDI Perjuangan Jakarta Rekomendasikan Anies Baswedan jadi Gubernur

DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta telah merekomendasikan nama Anies Baswedan untuk maju dalam Pilgub DKI Jakarta pada November 2024.
Rabu, 14 Agustus 2024 02:15 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Direktur Tim Pemenangan Pilkada PDI Perjuangan, Andreas Hugo Pareira membeberkan fakta mengejutkan tentang dinamika politik terkait Pilkada Jakarta, dimana DPD PDI Perjuangan Jakarta telah merekomendasikan Anies Baswedan jadi Bakal Calon Gubernur yang akan diusung PDI Perjuangan.

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan DKI Jakarta telah merekomendasikan nama Anies Baswedan untuk maju dalam Pilgub DKI Jakarta pada November 2024, ujar politisi yang berasal dari Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) ini, beberapa waktu lalu.

Saat ini, katanya. Tim Pemenangan Pilkada PDI Perjuangan telah usulan atau rekomendasi dari DPD PDIP Jakarta tersebut. Karena selain Anies ada juga kader internal lainnya yang juga sangat potensial diusung untuk Pilgub DKI Jakarta nanti.

Saat ini lanjut Andreas Hugo Pareira, proses pilkada di internal partai telah memasuki tahap penyaringan, setelah sebelumnya melalui tahap pendaftaran.

Ada pun beberapa nama lain yang juga diusulkan untuk bertarung dalam Pilgub DKI Jakarta nanti, adalah mantan panglima TNI, Andika Perkasa, Pramono Anung, Abdullah Azwar Anas, dan Tri Rismaharini.

Baca juga :