Ansy-Jane Usung Program Desa Manyala, Perubahan untuk Kesejahteraan Masyarakat NTT

Membangun NTT berarti membangun desa. Membangun NTT berarti membangun petani, peternak dan nelayan.
Jum'at, 08 November 2024 06:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Yohanis Fransiskus Lema dan Jane Natalia Suryanto (Ansy-Jane) berkomitmen untuk membawa perubahan bagi kesejahteraan masyarakat NTT. Program yang diusung oleh pasangan nomor urut satu ini adalah Desa Manyala.

Membangun NTT berarti membangun desa. Membangun NTT berarti membangun petani, peternak dan nelayan. Salah satu program pemberdayaan masyarakat desa yang kami gagas adalah Desa Manyala, ucapAnsy Lemadalam Debat Publik Kedua Antar Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTT yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), Rabu (6/11/2024).

Mantan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI ini mengatakan program Desa Manyala adalah agenda yang menyasar kelompok mama dan perempuan desa. Rencana ini akan diawali dengan musyawarah khusus (muskhus) perempuan atau musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) tematik perempuan untuk mendiskusikan dan merumuskan program pemberdayaan yang diinginkan.

Dirinya memilih desa sebagai lokus kebijakan karena desa adalah sumber atau kantong kemiskinan provinsi yang memiliki jumlah penduduk 5,6 juta jiwa ini. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), kemiskinan NTT pada Maret 2024 tercatat 19,48%.

Melihat pada rinciannya, kemiskinan perdesaan sebesar 23,41% dan kemiskinan perkotaan sebesar 8,57%. Kemiskinan perdesaan adalah kemiskinan para petani, peternak dan nelayan yang merupakan sumber pertumbuhan ekonomi NTT.

Baca juga :