Begini Jawaban Lengkap Pak Hasto Saat Ditanya soal Ganjar

Sekjen Hasto: Kalau untuk bangsa dan negara ya semua harus siap.
Kamis, 20 Oktober 2022 09:40 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Sekjen PDI Perjuangan Dr.Hasto Kristiyanto menjawab pertanyaan wartawan mengenai wawancara Ganjar Pranowo di sebuah media, yang menyatakan siap jika ditunjuk menjadi calon presiden (capres).

BacaHasto: Sebut Nama Capres Mendahului Bu Mega, Kena Sanksi!

Kalau saya lihat dari jawaban Pak Ganjar, setiap kader partai ketika, kan jelas nih (Ganjar bilang, red) kalau untuk bangsa dan negara, ya semua harus siap. Pak Djarot siap buat bangsa dan negara, Bu Risma siap buat bangsa dan negara. Ada mbak Puan, ada mas Pram, ada pak Anas, ya itulah semuanya harus menyatakan siap, kata Hasto menjawab wartawan usai FGD Membangun Hegemoni Pangan dengan tema Desain Swasembada Kedelai di sekolah partai PDI Perjuangan, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (19/10).

Misalnya, besok Pak Djarot ditugaskan ke Aceh, itu siap. Untuk bangsa dan negara itu semua menyatakan siap seluruh kader partai, karena itulah fungsi mengapa kita punya disiplin kepartaian. Kemudian, apa yang disampaikan oleh Pak Ganjar jangan kemudian (dianggap,red) jadi gimmick-gimmick politik. Ya karena, ya di dalam berpartai seperti itu. Semua siap ditugaskan. Namun sekiranya Pak Ganjar menyebut diri sebagai capres itu pelanggaran disiplin organisasi, urai Hasto.

Baca juga :