Calon Wali Kota Tegal, Edy Suripno Konsolidasi Pemenangan; Ingatkan Warga Gunakan Hak Suara

Cawalkot Tegal, Edy Suripno atau Uyip mengatakan, prinsipnya jangan sampai warga Kota Tegal tidak menggunakan hak suara di Pilkada 2024.
Senin, 14 Oktober 2024 15:33 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kota Tegal menggelar konsolidasi pemenangan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tegal nomor urut 1, EdySuripno-Akhmad Satori di Posko Pemenangan Komplek Citraland Tegal, Sabtu (12/10/2024).

Kegiatan tersebut juga konsolidasi pemenangan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah nomor urut 1, AndikaPerkasa-Hendrar Prihadi.

Hadir dalam kegiatan tersebut anggota DPR RI, Shanty Alda Nathalia.

Dalam konsolidasi tersebut, Cawalkot Tegal, EdySuripno atau Uyip mengatakan, prinsipnya jangan sampai warga Kota Tegal tidak menggunakan haksuara di Pilkada 2024.

Sudah saatnya warga Kota Tegal memilih pemimimpin untuk Kota Tegal dan Provinsi Jawa Tengah.

Baca juga :