Jakarta, Gesuri.id - Centre for Strategic and International Studies (CSIS) menilai ada kecenderungan Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akan bertarung dengan PDI Perjuangan pada Pilkada 2024 di sejumlah daerah.
Beberapa kemungkinan atau potensi yang cukup kuat Itu KIM Plus mungkin akan bertarung dengan PDI Perjuangan. Misalnya di Sumatera Utara, kemudian di Jawa Tengah, Bali, dan Sulawesi Utara, kata Ketua Departemen Politik dan Perubahan Sosial CSIS Arya Fernandes di kawasan Gambir, Jakarta, Kamis (8/8).
KIM Plus merupakan koalisi partai pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih pada Pemilu 2024 ditambah sejumlah partai yang bergabung untuk berkoalisi pada Pilkada 2024.
Sebelumnya, beberapa partai yang tergabung dalam KIM pada Pemilu 2024 adalah Partai Gerindra, Golkar, Demokrat, Partai Amanat Nasional, dan Partai Solidaritas Indonesia.
Arya menjelaskan bahwa pertarungan KIM Plus dengan PDI Perjuangan itu dapat terjadi karena terdapat daerah-daerah yang basis utama pemilihnya memilih PDI Perjuangan.