Jakarta, Gesuri.id - Politikus PDI Perjuangan Deddy Sitorus meraup suara cukup banyak atau sekitar 50 ribu pemilih.
Deddy Sitorus kembali maju dari daerah pemilihan Kalimantan Utara. Ia berhasil mempertahankan kursinya di DPR RI.
Sebelumnya, Deddy Sitorus kerap mengritik Jokowi setelah berseteru dengan PDI Perjuangan.
Terbaru Deddy Sitorus yang juga Jubir TPN Ganjar-Mahfud berbicara tentang Hak Angket.
Menurut Deddy, dikutip Selasa (5/3), hak angket DPR tentang Pemilu 2024 tidak perlu diframing seolah-olah seperti drama yang menakutkan.