Di Cianjur, Ono Surono Kritisi Potensi Pertanian yang Harus Dipoles dan Tawarkan Program Besar

Ono mengatakan, Cianjur sudah terkenal dengan kawasan dan produksi pertaniannya sejak dulu.
Selasa, 30 Juli 2024 21:21 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Cianjur, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Barat Ono Surono mendatangi Cianjur dan melihat potensi pertanian yang harus dipoles lagi untuk kesejahteraan masyarakat.

Ono mengatakan, Cianjur sudah terkenal dengan kawasan dan produksi pertaniannya sejak dulu. Ia melihat potensi tersebut masih bisa menunjang kesejahteraan masyarakat terutama para petaninya.

Saya datang ke Cianjur dan melihat potensi pertanian yang sudah terkenal dari kawasan ini, perlu terus dipoles dan diingatkan baik oleh pemangku kebijakan ataupun dari regulasi yang ada saat ini, ujar Ono, Sabtu (27/7).

Ono mengatakan DPD PDI Perjuangan Jawa Barat memiliki program yang saat ini sudah bergulir dan memiliki porsi besar untuk kawasan pertanian di Jawa Barat, terutama kawasan pertanian sebagai penghasil pangan.

Tentu saja dengan program yang fokus kepada pertanian di wilayah penghasil pangan, kami berharap kesejahteraan para petani semakin merata lagi, katanya.

Baca juga :