Di Tangan Prananda Prabowo PDI Perjuangan Menang di Udara

Putra Megawati Soekarnoputri ini memprioritaskan media sosial sebagai alat kampanye utama PDI Perjuangan.
Selasa, 04 Juni 2019 10:34 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Peran media sosial (medsos) dalam mendongkrak elektabilitas parpol dibenarkan oleh Ketua Bidang Ekonomi Kreatif PDI Perjuangan untuk periode 2015 s.d. 2020 Prananda Prabowo.

Berdasarkan hasil real count KPU pada Pemilu 2019, PDI Perjuangan berhasil memuncaki daftar hasil rekapitulasi final pemilu anggota legislatif dengan peroleh suara 19,33 persen, diikuti oleh Gerindra (12,57 persen), Golkar (12,31 persen), PKB (9,69 persen), dan NasDem (9,05 persen).

Baca:Sekjen Hasto Apresiasi TimMedsos, Relawan, dan Parpol KIK

Putra Megawati Soekarnoputri ini memprioritaskan media sosial sebagai alat kampanye utama partainya, mengingat besarnya peran media sosial dan juga masifnya pengguna internet di Indonesia.

Pengamat medsos Enda Nasution menuturkan bahwa media sosial memiliki dua fungsi, yakni fungsi komunikasi pada konstituen dan masyarakat luas untuk membangun kedekatan emosional serta fungsi sebagai wadah aspirasi rakyat.

Baca juga :