Jakarta, Gesuri.id - Menjelang perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) masyarakat diminta untuk membantu menyebarkan hal penting terkait pilkada dan mengajak jangan golput melalui media sosial mereka.
Hal itu seperti disampaikan ketua DPRD Murung Raya Dr Doni SP M.Si terkait akan dilaksanakannya perhelatan Pilkada 2024 dan mengajak jangan golput.
Politisi PDI Perjuangan itu berharap, dengan saling bekerja sama, berkolaborasi dengan berbagai pihak, pilkada di Kabupaten Murung Raya bisa berjalan lancar, kondusif dan partisipasi pemilih bisa maksimal atau tidak ada yang golput.
Ia turut mengajak masyarakat menggunakan hak pilih, namun sesuai hati nurani tanpa ada paksaan dari pihak manapun.
Ia juga mendorong dan mengajak pemilih pemula atau para generasi muda lainnya untuk menggunakan hak pilihnya pada pilkada serentak.