Jakarta, Gesuri.id - Kader PDI Perjuangan yang juga Wakil Ketua Umum Baitul Muslimin Indonesia, Dr Faozan Amar, mengatakan kalau Anies Baswedan ingin maju dalam Pilkada 2024 maka PDI Perjuangan menyarankan agar dia bisa mendapat dukungan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Ini, lanjutnya, karena akan dapat membuat solid dukungan rakyat karena kekuatan nasionalis dan agama dapat menyatu.
Sekarang bisa tidak Anies Baswedan mendapat dukungan dari PKB. Kalau bisa tampaknya pintu dukungan dari PDI Perjuangan akan terbuka. PKB akan melengkapi mozaik kekuatan persatuan bangsa bisa maju pilkada Jakarta bersama PDI Perjuangan, kata Faozan kepada KBA News, Selasa 13 Agustus 2024 petang.
Faozan mengatakan memang bisa saja PDI Perjuangan maju Pilkada Jakarta dengan mendukung Anies Baswedan bersama Partai NasDem. Namun, idealnya memang dengan PKB.Ini karena baik PKB dan NasDem sama-sama dari kalangan partai nasionalis. Kami butuh dari kalangan partai yang berbasis agama yang kuat.
Namun apa pun jadinya, sampai kini belum ada keputusan final baik dari PDI Perjuangan sendiri atau partai-partai lain yang akan berlaga di Pilkada Jakarya 2024. Semua masih menjalin komunikasi dan saling menjajaki kemungkinan calon. Dan tampaknya semua akan diputuskan pada waktu-waktu terakhir jelang batas akhir pendaftaran calon, ujar Faozan.