Jakarta, Gesuri.id - Fenomena kutu loncat, di dalam dunia politik khususnya partai politik menjadi sorotan. Ketua DPP PDI Perjuangan, Sukur Nababan, memberikan pandangannya mengenai fenomena ini dengan tegas.
Berpartai itu adalah soal ideologi, ujar Sukur. Maka, saya selalu mengatakan kepada calon-calon kepala daerah bahwa partai itu bukan omprengan, bukan alat transportasi yang kita naiki saat kita butuh, kemudian kita turun dan meninggalkannya. tegas politisi PDI Perjuangan itu saat di temui oleh reporter gesuri.id, Selasa (6/8).
Menurutnya, berpartai harus didasarkan pada keyakinan ideologis dan kenyamanan. Saya memilih PDI Perjuangan karena ideologi dan tujuan partai ini cocok dengan saya, jelasnya.
Kenyamanan sangat penting, kita harus merasa nyaman berada di rumah perjuangan kita, dihargai dan didukung. Tambahnya.
Ia juga menegaskan bahwa partai politik bukanlah alat untuk mencapai tujuan pribadi, melainkan alat perjuangan untuk membangun bangsa.