Jakarta, Gesuri.id - Calon presiden (capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo menyoroti peran penting pondok pesantren (ponpes) dalam dinamika kebangsaan.
Hal ini diungkapkan Ganjar saat sowan politik ke sejumlah ulama dan kiai dalam safari politik Istighatsah Pemenangan Ganjar-Mahfud di Ponpes Roudlotussolihin Bumi Restu Palas, Lampung Selatan, Senin (22/1).
Peran pondok pesantren sangat luar biasa. Mbah Moen pada zaman muda ikut serta dalam perjuangan dan beliau selalu menyampaikan nilai-nilai kebangsaan. Bagaimana mencintai bangsa adalah bagian dari iman, kata Ganjar seperti yang dikutip melalui laman Antaranews.
BaCa:Ternyata Ini ZodiakGanjarPranowo, Berikut Karakternya