Glorio Sanen: Pasangan Ria Norsan-Krisantus Figur yang Ideal di Kalbar

Ia menambahkan pasangan Ria Norsan-Krisantus merupakan figur yang ideal membangun Kalbar.
Kamis, 12 September 2024 01:15 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Kalimantan Barat, Glorio Sanen mengatakan Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan-Krisantus Kurniawan atau disingkat NKRI memiliki tagline NKRI Semangat Membara yang berarti Ria Norsan-Krisantus semangat membangun Kalimantan Barat.

Ia menambahkan, pasangan Ria Norsan-Krisantus merupakan figur yang ideal membangun Kalbar. Keduanya sosok berpengalaman di eksekutif dan legislatif.

Pak Ria Norsan mantan Bupati Mempawah dua periode, kemudian menjadi wakil Gubernur. Tentu pak Norsan sangat berpengalaman dibidang pemerintahan, ungkapnya, baru-baru ini.

Tak hanya itu, bakal calon wakil Gubernur, Krisantus juga tokoh berpengalaman matang di legislatif. Lima periode Krisantus duduk jadi wakil rakyat. Karier dimulai jadi anggotaDPRD Kabupaten, lalu anggota Provinsi hingga DPR RI.

Tentunya pak Krisantus juga sangat berpengalaman dan mengetahui masalah, paparnya.

Baca juga :