Harda-Danang dan Tim Pemenangan Langsung Sujud Syukur Atas Hasil Cepat Pilbup Sleman

Harda-Danang juga berjanji akan merangkul semua pihak untuk bersama-sama bersatu padu membangun Kabupaten Sleman.
Minggu, 01 Desember 2024 03:03 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - Pasangan calon bupati dan wakil bupati Sleman Harda-Danang beserta pendukungnya sujud syukur di posko pemenangan pada Pilbup Sleman 2024 di Dusun Kowanan, Desa Sidoagung, Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Aksi ini merupakan ungkapan rasa syukur dan rasa kebersamaan setelah mengetahui hasil quick count internal yang menunjukkan bahwa paslon Harda-Danang menang dalam Pilkada Sleman 2024.

Baca:9 Prestasi MenterengGanjarPranowo Selama Menjabat Gubernur

Selain sujud syukur, sejumlah pendukung Harda-Danang juga melakukan aksi cukur gundul sebagai ungkapan kegembiraan atas kemenangan pada Pilkada Sleman 2024 melawan paslon petahana nomor urut 1 Kustini-Sukamto. Menurut hitung cepat, Harda-Danang meraih 62,16% suara atau sekitar 378.000 suara dengan total data masuk 99,94%. Sedangkan paslon Kustini-Sukamto hanya meraup 37,84% suara atau 230.000 suara.

Baca juga :