Hasil Exit Poll, Jokowi-Kiai Ma’ruf Unggul di Australia

80.91% Joko Widodo (Jokowi)-KH Maruf Amin, sedangkan 10.91% Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Senin, 15 April 2019 17:27 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id Perkumpulan Peduli Pemilu Indonesia di Melbourne 13 April lalu mengadakan kegiatan Exit Poll terhadap para pemilih di 22 TPS yang berlokasi di KJRI Melbourne, Australia.

Dari pukul 09.00-17.00 waktu setempat. Exit Poll yang dilakukan mengambil sampel sebanyak 110 responden secara acak yang terdiri atas 45% responden laki-laki dan 55% responden perempuan sesuai dengan persentase komposisi gender DPT (Daftar Pemilih Tetap) kota Melbourne yang menjadi kerangka acuan.

Berdasarkan latar belakang usia, 45.45% responden berusia di bawah 28 tahun, 31.82% berusia 29-38 tahun, 11.82% berusia 39-48 tahun dan 10.91% berusia lebih dari 49 tahun.

Exit Poll dilakukan dengan survei wawancara tatap muka yang dilakukan terhadap pemilih yang baru saja menyalurkan hak pilihnya di bilik suara. Berikut hasil dari kegiatan exit poll tersebut:

Baca:Soal Gerakan Subuh, Brigita Serukan Pemilu Tanpa Intimidasi

Baca juga :