Herry Gani Mendaftarkan Diri Bakal Calon Wakil Bupati Ende di Kantor DPC PDI Perjuangan Ende

Berdasarkan pantauan, kehadiran politisi senior Ende itu didampingi oleh tim keluarga.
Selasa, 28 Mei 2024 04:45 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Herry Gani mendaftarkan dirinya menjadi bakal calon wakil bupati Ende di Kantor DPC PDI Perjuangan Ende, Rabu (8/5/2024) siang. Ia maju dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) Ende bulan November 2024 mendatang.

Berdasarkan pantauan, kehadiran politisi senior Ende itu didampingi oleh tim keluarga yakni Sutoro Rasyid yang merupakan tokoh masyarakat Ende, Jefri Gompor, Aris, Alfons Ao, Elias Riku, dan Boik Prabu.

Herry diterima secara langsung Sekretaris DPC PDIP Ende Agustinus Ndopo dan tim penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati DPC PDI Perjuangan Ende.

Dalam konferensi pers, Herry Gani mengatakan bahwa, kehadiran dirinya di DPC PDI Perjuangan Ende untuk ikut ambil bagian dalam percaturan politik lokal Ende dengan mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati Ende. Sebagai kader partai, ia taat dan loyal terhadap semua keputusan partai.

Meskipun sebagai kader ia tidak pernah merasa menjadi orang dalam di partai yang selama ini menjadi tempat persemaian para pemimpin tersebut. Bahkan, ia akan tetap memposisikan dirinya sebagai seorang kader yang juga berjuang untuk mendapatkan rekomendasi dari PDI Perjuangan.

Baca juga :