HT: Mahfud MD Sosok Tepat Berantas Korupsi

HT: Uang korupsi itu bisa dibuat untuk membantu rakyat miskin menjadi produktif, itu bisa cepat sekali membantu kita menjadi negara maju.
Senin, 15 Januari 2024 21:10 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Medan,Gesuri.id- Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo menilai bahwa Mahfud MD merupakan sosok yang tepat untuk memberantas korupsi agar Indonesia dapat menjadi negara maju.

Uang korupsi itu kan bisa dibuat untuk membantu rakyat miskin menjadi produktif, itu bisa cepat sekali membantu kita menjadi negara maju. Saya rasa Prof Mahfud orang yang tepat, ujar Hary Tanoe saat mendampingi calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD di Kota Medan, Sumatera Utara, Minggu.

Di sela agenda kunjungan dan silaturahmi di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Selecta, ia menekankan bahwa memberantas korupsi sangat penting karena akan menghilangkan kemiskinan di Tanah Air.

Menghilangkan rakyat miskin adalah dengan memberantas korupsi, ucapnya.

Ia menambahkan cawapres nomor urut 3 itu juga merupakan orang yang sangat konsisten dalam menegakkan hukum di Indonesia dan tak pandang bulu.

Dalam kesempatan itu, Hary Tanoe juga mengatakan bahwa pemimpin ideal adalah orang yang mampu menjaga kesetaraan dalam keberagaman sehingga semua kelompok merasa dilindungi.

Menurutnya, Ganjar-Mahfud merupakan pemimpin ideal yang mampu menjaga kesetaraan dalam keberagaman sehingga semua kelompok, baik suku, ras, maupun agama merasa terlindungi.

Kemampuan menjaga kesetaraan itu harus juga membangun ekonomi kita sampai masyarakat miskin gak ada lagi. Itu penting sekali, tuturnya.

Sebagai pengusung pasangan Ganjar-Mahfud dalam Pilpres 2024, Hary Tanoe juga turut mendampingi Mahfud MD untuk menghadiri acara diskusi publik dengan tema Refleksi Konflik Agraria Di Sumatera Utara di perkampungan pemuda HKBP Jetun Silangit di Tapanuli Utara.

Kemudian, menghadiri acara dengan Pimpinan HKBP di perkampungan pemuda HKBP Jetun Silangit. Usai itu, kembali ke Kota Medan menghadiri acara Tabrak Prof!.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Baca juga :